Bangka Pos Hari Ini

Pondok di Hutan jadi Tempat Transaksi Narkoba Dibongkar Tim Gabungan BNN

Ichlas menegaskan BNN tidak akan berhenti melakukan operasi serupa dan akan segera bertindak setiap kali mendapat laporan dari masyarakat

Editor: Hendra
Bangkapos.com/Adi Saputra
PEMBONGKARAN -- Petugas BNN Provinsi, Kota Kades dan perangkat lainnya, saat melakukan pembongkaran yang menjadi lokasi transaksi ataupun pengguna narkoba di Desa Tanjung Gunung, Rabu (19/11/2025). 

“Upaya pembersihan ini hanya awal dari rangkaian tindakan yang akan terus dilakukan. Kami berkomitmen menjaga Desa Tanjung Gunung tetap aman serta mengajak masyarakat melaporkan setiap aktivitas mencurigakan,” pungkasnya.

5 Warga Dikembalikan
Sebelumnya, BNN Kota Pangkalpinang mendatangi Kantor Balai Desa Tanjung Gunung, Kecamatan Pangkalanbaru, Kabupaten Bangka Tengah, Rabu (19/11). Kedatangan rombongan BNN Kota tersebut guna menyerahkan lima warga Desa Tanjung Gunung yang telah menjalani masa rehabilitasi di BNN Provinsi Bangka Belitung selama 12 hari.

“Menindaklanjuti arahan dari Kepala BNN Provinsi Bangka Belitung yang dititipkan kepada Pak Kabid Brantas, hari ini kita melaksanakan kegiatan pascarehabilitasi yang dilakukan oleh tim rehab dari BNN Provinsi Bangka Belitung terhadap lima warga Desa Tanjung Gunung,” kata Kepala BNN Kota Pangkalpinang, Kombes Pol Muhammad Nizar.

Menurut Nizar, dengan adanya rehabilitasi terhadap warga Desa Tanjung Gunung, pihaknya akan betul-betul mengawasi masyarakat agar tidak mengonsumsi atau mengedarkan sabu di Desa Tanjung Gunung.

“Penyerahan tadi dari Kepala BNN diterima oleh Pak Kades. Saya selaku BNN Kota Pangkalpinang bersama pihak desa dan Bhabinkamtibmas akan betul-betul mengawasi mereka, dan Desa Tanjung Gunung menjadi Desa Bersinar (Bersih dari Narkoba) secara keseluruhan,” tegasnya.

Ia menambahkan bahwa di Desa Tanjung Gunung sudah ada posko pemulihan kampung rawan narkoba untuk memastikan masyarakat terbebas dari barang haram yang membahayakan.

“Kita lihat bersama, di sini sudah mulai ada posko pemulihan kampung rawan narkoba. Kita harapkan ke depan Desa Tanjung Gunung benar-benar menjadi desa yang positif tanpa ada narkoba sedikit pun,” ujarnya.

Kepala Desa Tanjung Gunung, Muslim, menyambut baik dan mengapresiasi langkah BNN Provinsi Babel dan BNN Kota Pangkalpinang yang peduli terhadap desa maupun masyarakat Desa Tanjung Gunung untuk bebas dari narkoba.

“Alhamdulillah pascarehabilitasi dari BNN Provinsi Bangka Belitung terhadap masyarakat kami ada lima orang. Hari ini penyerahan, kami berharap ke depan desa kami bersih dari narkoba,” ungkapnya.

Muslim juga menyebut pihaknya merespons positif seluruh kegiatan BNN untuk membersihkan Desa Tanjung Gunung dari pemakai maupun pengedar narkoba.

“Kami sangat mendukung. Sejak 2023 hingga sekarang memang ada kerja sama dengan BNN Kota dan Provinsi Babel untuk pemberantasan peredaran narkoba,” ujarnya. (v1)

Sumber: bangkapos
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved